Berburu Berkah Ramadhan, SMK AL SYA’IRIYAH Gelar Pesantren Aswaja

3/29/20251 min read

SMK Al Sya’iriyah Limpung telah menyelenggarakan kegiatan Pesantren Ramadhan yang berlangsung selama 4 Hari, sejak tanggal 15 maret 2025. Kepala SMK Al Sya’iriyah Limpung memaparkan bahwa Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa dan guru, serta melibatkan beberapa tokoh agama dan masyarakat setempat. Kami menggelar banyak kegiatan dalam satu tema besar yakni Ramadhan Berkah, dengan berbagai acara diantaranya Pengajian Kitab Kuning Muhtarul ahadist annabawiyah, Tadarus dan Khataman Al Qu’an, Pengajian Nuzulul Qur’an, Istighosah dan Pembacaan Maulid Nabi, Pelatihan AMT, (achievement Motivation Training Bagi – bagi Takjil di Jalan Raya dan majlis Ilmu (Masjid-Musolah) dan ditutup dengan kegiatan Buka Bersama” Imbuh beliau

Kegiatan Pesantren Ramadhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan keimanan siswa, menguatkan soft skill siswa dalam bentuk penguatan Kebersamaan dan persaudaraan, memberikan pembelajaran bermasyarakat bagi siswa dan juga serta memperkuat hubungan antara siswa, guru, dan masyarakat setempat. “ dengan kegiatan pesantren Ramadhan ini kami berharap anak-anak bisa lebih banyak belajar beradaptasi di Masyarakat, karena apada akhirnya mereka akan Kembali ke Masyarakat dan bisa memberikan manfaat kepada Masyarakat” papar Dwi Saptono, wakil kepala bidang kesiswaan sekaligus penanggungjawab kegiatan Ramadhan.

Untuk membekali siswa dalam banyak hal, perlu disiapkan kegiatan-kegiatan yang dirangkai dalam satu tema besar, “ sengaja kami siapkan banyak rangkaian kegiatan dimulai dari Penguatan pemahaman keagamaan dan peningkatan keimanana siswa melalui Pengajian, Istighosah, maulidan dan Kajian Kitab Kuning, menguatkan motifasi belajar dan penguatan soft skill melalui pelatian AMT dan membekali siswa bersosialisasi dimasyakat yakni melalui kegiatan berbagi takjil di Masyarakat sekaligus buka Bersama “ tambah Ibu rohmah selaku Pembina OSIS yang inten selalu mendampingi kegiatan.

" Alhamdulillah, Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami seluruh siswa SMK Al Sya’iriyah Limpung, karena kami dapat mempelajari banyak hal, seperti kitab kuning, menghatamkan Al-Qur'an, dan memperkuat hubungan dengan sesama," Ungkap Nurudin, siswa kelas XI RPL 2

Dengan demikian, kegiatan Pesantren Ramadhan SMK Al Sya’iriyah Limpung telah berhasil mencapai tujuannya dan memberikan pengalaman yang berharga bagi siswa.